Thursday, September 18, 2014

Penjelasan Walikota Bogor Tentang Larangan Plat B Masuk Bogor



 Wacana itu diluruskan oleh Wali Kota Bogor Bima Arya. "Bukan Plat B dilarang masuk Bogor, tapi ke depan transportasi publik dibenahi agar nyaman bagi tamu Kota," kicau Bima di akun Twitter pribadinya (@BimaAryaS) seperti dikutip detikcom, Rabu (17/9/2014).

Politisi PAN itu menegaskan pihaknya akan membenahi tata lalu lintas kota yang didominasi angkutan umum (angkot) terlebih dahulu. Bukan tidak membolehkan warga Jakarta untuk bertandang ke Bogor menggunakan kendaraan pribadinya.

"Warga Bogor bangga kalau warga ibukota senang ke Bogor. Kita terus tata agar angkot, lalin dibenahi. Nyaman untuk semua," jelasnya.

Salah seorang pengguna Twitter juga sempat mengkonfirmasi kabar kebijakan yang akan diterapkan Pemkot Bogor tersebut.

"Bener pak itu mau ada peraturan plat B gaboleh ke bogor?" tanya pemilik akun bernama Ubay.

"Enggak benar," begitu jawaban singkat Bima. Dengan nada bercanda dia menimpali jika hal yang sama diberlakukan di Jakarta nantinya ia tidak dapat bertemu dengan Wagub DKI Jakarta Basuki Tjahaja Purnama.

No comments:

Post a Comment